Selasa, 20 September 2016

BUNGA KERING



BUNGA KERING    By : Prapti


Bunga kering yang sudah terkumpul dari berbagai macam jenis yang telah diberi warna sesuai keinginan kemudian dirangkai, dikombinasi dengan  warna yang sesuai menurut selera anda.

BUNGA KERING BUATAN
 

MAKSUD dan TUJUAN :
Pembuatan kemasan bunga kering dan hiasan dinding serta bentuk kemasan bunga lainnya dimaksudkan untuk dapat menambah penghasilan keluarga dan bertujuan untuk dapat menambah remaraknya kegiatan di berbagai acara seperti:
  1. Pernikahan sebagai hiasan, buket, hiasan meja,
  2. Ulang Tahun sebagai hadiah dan
  3. hanya sekedar hiasan meja atau dinding dll.

JENIS DAN BAHAN YANG DAPAT DIKERINGKAN :
Bunga, daun, dahan, ranting, biji-bijian dan aneka buah-buahan, rumput, alang-alang dan lain sebagainya

MEDIA PENGERINGAN
Banyak berbagai cara  untuk mengeringkan bunga tergantung pada kita yang akan membuatnya  dengan cara :
  1. Dengan cara digantung
  2. Menggunakan Silica gel,
  3. Menggunakan Pasir biasa,
  4. Direndam Pasir silica untuk di oven
  5. Dibungkus Aluminium foil untuk di oven
  6. Menggunakan Microwafe
  7. Merendam dengan H2O2 (Hidrogen Peroksida),
  8. Menggunakan Kaporit
  9. Pewarna tekstil  (Wantex)
  10. Menambahkan  Parfum
  11. Meyemprotkan Fiksatif
 `
CARA PENGERINGAN

Proses pengeringan dengan cara :
Pilih bunga yang sama  ± 6 – 10 potong petik beberapa daun paling bawah disisakan sebagian saja dan tangkai sepanjang yang diinginkan karena terlalu banyak daun dapat menyerap zat warna bunga.  Susun bunga tidak bersentuhan (kalau bersentuhan dikawatirkan pada saat kering bentuknya seperti kejepit ) kemudian diikat tali dan Digantung terbalik dengan diangin-anginkan pada sirkulasi udara terbuka, teratur tidak lembab dan ruangannya harus gelap tidak terkena matahari langsung selama ± 2 – 3 minggu.
Tempat gelap dapat mempertahankan zat warna bunga.

Pengeringan dengan pengepresan :
Cara pengeringan bunga dengan pengepresan dapat dilakukan dengan menggunakan buku bekas seperti buku telpon bekas, koran bekas dengan ketebalan 10 cm.
Dipres selama 2-3 Minggu, sesuai dengan macam bunga yang akan dipres. Semakin tebal bunga akan semakin lama pengepresannya.

 

Pengeringan dengan SilicaGel :
Bunga dan daun dipilih yang masih segar (sebaiknya dipetik pada pagi hari) dibersihkan kemudian dipendam dalam silica gel dengan hati-hati agar petal bunganya tidak rusak. Tidak dibuka selama ± 2 minggu
Silica gel yang sudah berwarna merah muda pertanda sudah kurang penyerapannya untuk media, tapi masih dapat digunakan kembali dengan cara dipanaskan, disangrai atau meng-Oven sampai warnanya menjadi biru kembali, lalu didinginkan dan siap pakai.
           

Pengeringan dengan Microwafe/Oven listrik :
Bahan : bunga beserta daun sebelumnya dibungkus dengan Aluminiun foil diikat kemudian dimasukkan dalam oven / Microwafe.
Setelah  ± 20 - 30 menit diangkat, diangin-anginkan sampai dingin lalu bunga dikeluarkan dengan hati-hati agar petal bunga yang kering tidak rusak.
Pengeringan dengan cara ini menghasilkan bunga kering yang paling bagus dengan tampilan warna bunga yang tidak pudar.

Pengeringan dengan Pasir Sillica (seperti pasir putih)
Cara ini hampir sama dengan cara diatas yang sebelumnya bahan dipendam dalam pasir silica diletakkan pada loyang/nampan/tempat aluminium yang agak tinggi agar bunga dapat terkubur pasir semuanya, kemudian di Oven selama  ± 20 - 30 menit diangkat  diangin-anginkan  selama ± 2 hari.
Bunga dikeluarkan dengan hati-hati jangan sampai petalnya rusak kena gesekan pasir dan bunga siap digunakan untuk rangkaian.                      


Pengeringan dengan Pasir biasa
Pengeringan dengan cara ini sama dengan pengeringan Silica gel hanya bedanya pasir harus sering dikeringkan ulang dengan cara disangrai. Dan Kalau bunga sudah kering harus dikeluarkan dengan cara hati-hati karena pasir bisa merusak petal bunga yang sudah kering.

Perendaman dengan menggunakan H2O2 (Hidrogen Peroksida)
Bahan yang akan direndam berupa bahan yang sudah dikeringkan terlebih dahulu kemudian direndam dengan H2O2 (Hidrogen Peroksida)  dan air dengan perbandingan 1 : 1 selama beberapa hari tergantung pada bahan yang akan direndam, semakin tebal bahan semakin lama perendamannya.

Perendaman dengan menggunakan Kaporit
Cara perendaman sama dengan cara memakai H2O2 hanya perbandingannya menggunakan Kaporit dan air =   2 ltr air : ½  sendok teh kaporit selama sehari semalam kemudian di jemur kembali sampai kering.


Pewarnaan ada 3 (tiga) cara
  1.  Cara ke 1 dengan menggunakan Wantex yang dicelupkan:
     Bahan-bahan yang sudah dikeringkan dapat diberi warna menggunakan Wantex yang direbus sampai mendidih lalu bahan-bahan yang dikeringkan dimasukkan satu persatu, warna sesuai selera, lalu dijemur kembali.
     Semakin sedikit Wantex yang digunakan semakin muda warna yang ditampilkan. 
     Dan untuk warna yang bervariasi bisa menggunakan Spidol.

  
  1.  Cara ke 2 : menggunakan Wantex yang semprotkan :
Penyemprotan ini dapat dilakukan dengan menggunakan bahan kimia Wantex (pewarna pakaian) yang dilarutkan kedalam Spiritus,  kemudian diangin-angin sampai kering beberapa menit.
         Tahap ini dilakukan sebelum bunga kering dikumpulkan untuk siap dirangkai.

  1.  Cara ke 3 : menggunakan Cat Semprot (Pilox)
Bahan-bahan yang sudah kering dikumpulkan sesuai warna yang diinginkan. Penyemprotan sebaiknya dilakukan di udara terbuka dan memakai masker.



Pewangian
Pewangian untuk bunga kering dapat menggunakan Pewangi dengan aroma bunga yang sesuai/diinginkan dengan cara bahan dimasukkan dalam wadah tertutup diberi pewangi selama 4 hari (disekap).
Kalau ingin mengawetkan wewangian dapat ditambahkan Alkohol pada saat penyekapan selama 4 hari itu.  Tanpa alkohol pun bahan kering sudah wangi.
Biasanya pewangi yang digunakan untuk bunga kering ini adalah pewangi aroma bunga.
Pengawetan dan perawatan
Pengawetan :  dapat menggunakan penyeprotan dengan menggunakan Fiksative.
Fiksative dilakukan pada saat tahap akhir pembuatan bunga kering dengan cara disemprotkan pada media kering tersebut sebagai pelapis untuk menghindari kerusakan.
Fiksative   :   adalah bahan pelapis (semacam cat berwarna bening/ transparan)  


Perawatan  :   adalah hal yang harus diperhatikan setiap 4 bulan sekali perlu disemprot dengan menggunakan Hair drayer. Dimaksudkan agar terhindar dari debu-debu yang menempel.

Bunga kering buatan
    
Bunga Anggrek terbuat dari bunga mawar merah yang sudah melalui proses pengeringan
background kertas tebal yang telah dicat achliric, untuk Pigura menurut selera anda

 

bunga kering pres    

   



SELAMAT MENCOBA

dan
                                                                                                                                 
********** Terima kasih atas kunjungan anda ***********
            





Tidak ada komentar: